Analisis Zat Besi Dan Daya Terima Pada Nuget Ikan Tongkol Dengan Substitusi Bayam

Ruaida, Nilfar and Soumokil, Octovina Analisis Zat Besi Dan Daya Terima Pada Nuget Ikan Tongkol Dengan Substitusi Bayam. Analisis Zat Besi Dan Daya Terima Pada Nuget Ikan Tongkol Dengan Substitusi Bayam. ISSN ISSN 2503-5088

[thumbnail of Analisis Zat Besi Dan Daya Terima Pada Nuget Ikan Tongkol Dengan Substitusi Bayam.pdf] Text
Analisis Zat Besi Dan Daya Terima Pada Nuget Ikan Tongkol Dengan Substitusi Bayam.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Makanan cepat saji biasanya mempunyai kelemahan pada kandungan seratnya, untuk itu diperlukan
penambahan sayuran untuk meningkatkan kandungan serat. Sayuran yang akan ditambahkan pada
nugget ikan tongkol adalah bayam yang tinggi zat besi dan mudah ditemukan sehingga bisa
menjadi sumber pangan alternatif sumber zat besi dan diharapkan dapat membantu menanggulangi
anemia pada balita dan remaja. tujuan penelitian untuk menganalisis kandungan zat besi dan daya
terima pada nuget ikan tongkol dengan substitusi bayam. Penelitian menggunakan eksperimen semu
dengan rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 3
perlakuan. dengan menggunakan spektrofotometer serapan atom (SSA). Uji organoleptik dengan
metode uji hedonik dengan menggunakan form hedonik. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata
kandungan zat besi yang paling tinggi pada produk nuget dengan penambahan bayam adalah produk
A3B3 yaitu sebesar 3,45 ppm dan yang paling rendah adalah produk A0B0 sebesar 1,13. Analisis
hasil analisis diperoleh kandungan zat besi nuget ikan yang disubstitusi bayam lebih tinggi
dibandingkan tanpa penambahan bayam. Rata-rata tingkat kesukaan panelis terhadap warna nuget
ikan yang paling tinggi pada produk nuget dengan penambahan bayam adalah produk A1B1
pengulangan kedua sebesar 2,37. Rata-rata tingkat kesukaan panelis terhadap rasa nuget ikan yang
paling tinggi pada produk nuget dengan penambahan bayam adalah produk A1B1 pengulangan
kedua sebesar 2,57. Rata-rata tingkat kesukaan panelis terhadap aroma nuget ikan yang paling tinggi
pada produk nuget dengan tanpa penambahan bayam adalah produk A0B0 pengulangan kedua
sebesar 2,23. Rata-rata tingkat kesukaan panelis terhadap tekstur nuget ikan yang paling tinggi pada
produk nuget dengan tanpa penambahan bayam adalah produk A0B0 dan A1B1 yaitu sebesar 2,23.
Kata kunci: zat besi; daya terima; substitusi bayam

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: Unnamed user with email admin@poltekkes-maluku.ac.id
Date Deposited: 21 Jan 2022 07:05
Last Modified: 21 Jan 2022 07:05
URI: http://repo.poltekkes-maluku.ac.id/id/eprint/36

Actions (login required)

View Item
View Item