Gambaran Sarana Sanitasi di Kawasan Pesisir (Studi di RT 03 Dusun Hurnala 1 Desa Tulehu Kecamatan Salahutu)

Assagaff, Farha Gambaran Sarana Sanitasi di Kawasan Pesisir (Studi di RT 03 Dusun Hurnala 1 Desa Tulehu Kecamatan Salahutu). Gambaran Sarana Sanitasi di Kawasan Pesisir (Studi di RT 03 Dusun Hurnala 1 Desa Tulehu Kecamatan Salahutu). ISSN 2530-5088

[thumbnail of PUBLIKASI 1_Repository - Farha Assagaff.pdf] Text
PUBLIKASI 1_Repository - Farha Assagaff.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Perumahan sehat merupakan tempat berkumpul bagi semua anggota keluarga dan menghabiskan sebagian besar waktunya, sehingga kondisi kesehatan perumahan dapat berperan sebagai media penularan penyakit diantara anggota keluarga atau tetangga sekitarnya. Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik Propinsi Maluku Tahun 2020, sebagian besar rumah tangga di Maluku sudah menempati rumah dengan luas lantai ≥ 50m
2 yaitu mencapai 59,21%. Ini berarti apabila ditinjau dari luas lantainya, lebih dari setengah rumah tangga di Maluku tercatat sudah menempati rumah yang memenuhi syarat standar rumah sehat (minimal 36m2). Masih banyak permukiman penduduk yang ada di wilayah pesisir memiliki kondisi yang tidak tertata dengan baik, kesehatan lingkungan kurang baik dan tidak layak huniTujuan penelitian ini adalah mengetahui sarana sanitasi di kawasan pesisir pada RT 03 Dusun Hurnala 1 Desa Tulehu Kecamatan Salahutu. Penelitian ini bersifat deskriptif, menggambarkan hasil tinjauan pada sarana penyediaan air bersih, sarana pembuangan tinja, sarana pembuangan air limbah, dan sarana pembuangan sampah. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 102 responden. Diketahui bahwa jumlah responden yang memiliki sarana penyediaan air bersih yang memenuhi syarat sebanyak 99%, yang memiliki Sarana Pembuangan Tinja yang memenuhi syarat (berupa leher angsa dan septick tank) sebanyak 93%, memiliki SPAL yang tidak memenuhi syarat sebanyak 100% atau keseluruhan, yang memiliki sarana tempat sampah sementara yang tidak memenuhi syarat (secara terbuka) sebanyak 88%, dan jumlah responden yang memiliki kebiasaan membuang sampah ke sungai/laut sebanyak 70%. Kata kunci: sanitasi dasar; pemukiman; kawasan pesisir

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Unnamed user with email admin@poltekkes-maluku.ac.id
Date Deposited: 19 Jan 2023 05:43
Last Modified: 19 Jan 2023 05:43
URI: http://repo.poltekkes-maluku.ac.id/id/eprint/158

Actions (login required)

View Item
View Item